Pages

Senin, 15 Oktober 2012

Judi sabung ayam populer di Inggris

Merdeka.com- Tidak hanya di Bali, saat ini judi sabung ayam menjadi hobi banyak diminati kalangan kelas menengah Inggris.

Surat kabar the Daily Mail melaporkan, Senin (15/10), Badan Pencegahan Penyiksaan Hewan (RSPCA) kemarin menggerebek dua peternakan di Billingshurst, West Sussex, Inggris. Mereka menemukan 500 unggas, termasuk 97 ayam petarung serta 60 pasang taji, sebagai senjata bertarung. "Ini peternakan khusus ayam-ayam petarung sekaligus tempat uji coba mengadu unggas-unggas itu," kata Dave Long, inspektur RSPCA yang memimpin penggerebekan itu kepada koran the Sunday Times.

RSPCA juga menemukan vitamin tambahan dan botol-botol kosong steroid digunakan untuk menambah kekuatan dan stamina unggas serta majalah yang memuat berita kompetisi sabung ayam di Brasil dan Filipina. Long menyatakan ada 12 lelaki akan menyaksikan sabung ayam di tempat itu. "Mereka itu termasuk orang-orang mempunyai pekerjaan profesional, seperti dokter dan dokter gigi," ujarnya.

The Sunday Times menyebutkan ajang sabung ayam ini makin populer di Inggris dan bangkit kembali setelah dilarang pemerintah Inggris dan Wales pada 1835. Hobi ini menghadirkan ayam-ayam petarung untuk diadu sampai berdarah bahkan hingga mati. Para penonton bertaruh hingga belasan juta rupiah.

Pemilik peternakan itu, Mark Giles dan putranya, Mark, diputus bersalah karena telah menyiksa hewan di peternakannya dan akan dihukum oleh pengadilan di Kota Brighton besok.

0 Responses to “Judi sabung ayam populer di Inggris”

Posting Komentar

Blogger news

All Rights Reserved Made Sumitre | Blogger Template by Bloggermint