Pages

Selasa, 23 Oktober 2012

Korban penembakan di Kebayoran Lama luka di leher dan punggung

merdeka.com - Korban penembakan di Jalan Raya Cidodol, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Liong Lenny Ernawati, tewas setelah mengalami luka tembak di leher dan punggung.

"Korban mengalami luka tembak di leher sebelah kanan dan punggung sebelah kiri belikat," kata Kapolsek Kebayoran Lama Kompol Imam Yulisdianto kepada wartawan, Selasa (23/10).

Polisi yang melakukan olah tempat kejadian perkara menemukan ada bekas tembakan peluru di mobil korban, mobil boks Mitsubishi B 9091 VJ warna hitam. Dua lubang bekas tertembus peluru ditemukan di bagian depan mobil dan satu lubang di kaca samping. Selain itu, di badan mobil ditemukan bekas hantaman senjata tajam semacam kampak.

Menurut saksi bernama Ibu Danise, dia melihat ada tiga sepeda motor menguntit mobil itu sebelum melepaskan tembakan. Dia mengatakan salah satunya berjenis sepeda motor bebek dan berwarna coklat. "Saksi mengatakan pelaku sempat teriak 'Mati kamu...mati,' dan kemudian kabur," lanjut Imam.

Korban tewas, Liong Lenny Ernawati, diketahui tinggal di rumah nomor 178 D, RT 04 / RW 03, Cipulir, Kebayoran Lama. Mendiang lahir di Teluk Betung, 9 September 1967 dan beragama Buddha. Polisi masih melakukan olah tkp, mengusut motif penembakan, serta mengejar pelaku.

0 Responses to “Korban penembakan di Kebayoran Lama luka di leher dan punggung”

Posting Komentar

Blogger news

All Rights Reserved Made Sumitre | Blogger Template by Bloggermint