Pages

Sabtu, 13 Oktober 2012

Jokowi Bawa Barang Serba Jelek ke Jakarta

TEMPO.CO, Surakarta - Sebuah truk ukuran sedang diparkir di samping rumah dinas Wali Kota Surakarta, Sabtu siang, 13 Oktober 2012.

Beberapa orang membawa perabot kayu dan dimasukkan di bagian belakang truk. Misalnya potongan kayu tempat tidur, kursi santai dan kursi kerja dari kayu, almari kaca setinggi dada, almari kayu kecil setinggi pinggang, dan lampu dari tembaga.

Barang-barang tersebut milik Joko Widodo, yang sebelumnya tinggal di rumah dinas Wali Kota Surakarta. Setelah jadi pemenang Pemilihan Gubernur DKI Jakarta, kini Jokowi harus meninggalkan rumah dinas Wali Kota Surakarta dan menempati rumah dinas Gubernur Jakarta.

Kepada wartawan, Jokowi mengatakan barang-barang yang dibawa bukan benda baru dan bagus. "Yang saya bawa tempat tidur jelek, meja kerja jelek, dan kursi jelek," ujarnya, Sabtu, 13 Oktober 2012.

Dia mengaku sudah menggunakan perabot tersebut sejak belasan bahkan puluhan tahun lalu. Misalnya meja kerja dipakai sejak 23 tahun lalu, sejak dia masih aktif sebagai eksportir mebel. Begitu juga tempat tidur, yang digunakan sejak 15 tahun lalu.

Bahan pembuatnya dari kayu jati afkir atau sisa. Dia membuatnya sendiri di pabrik mebelnya.

"Orang mungkin sudah jijik melihatnya. Tapi saya nyaman memakainya," ujarnya. Seperti tempat tidur, dia mengaku nyenyak tidur dengan tempat tidur berusia belasan tahun itu.

Semua perabot itu akan diletakkan di rumah dinas di Jalan Suropati Nomor 7, Menteng, Jakarta Pusat.

Menurut Roni Widodo, pengemudi truk, dia diperintahkan untuk membawanya langsung ke Jakarta. "Ke Menteng. Ke rumah dinas Pak Jokowi yang baru," katanya.

Dia berangkat ke Jakarta hanya dengan kernet dan tanpa pengawalan. Jokowi sendiri berangkat ke Jakarta Sabtu sore bersama istrinya, Iriana.

0 Responses to “Jokowi Bawa Barang Serba Jelek ke Jakarta”

Posting Komentar

Blogger news

All Rights Reserved Made Sumitre | Blogger Template by Bloggermint