Sabtu, 28 Januari 2012
Kebaikan Air Mineral
Do you like this story?
Kebaikan air mineral -Konsumsi minimal 8 gelas air mineral setiap hari. Nasehat itu yang selalu kita dengarkan. Namun, fakta dari kebaikan air mineral itu, bukan hanya sebagai nasehat belaka.Air mineral ini sangat baik memang untuk kesehatan. Karena didalam tubuh kita sebagian besar terdiri dari air. Jika kita mengkonsumsi air kurang dari yag seharusnya, itu lah biasanya kita akan mudah terserang dehidrasi. Terkadang kita suka menyepelekan minum air mineral ini, karena manfaat baik bagi tubuh nya belum kita ketahui. Nah, di bawah ini akan dijelaskan kebaikan dari air mineral bagi tubuh.
Kebaikan air mineral bagi tubuh
- Tubuh kita tersusun dari air. Karena 60% tubuh terdiri dari air dan 75% otot tubuh juga disusun oleh air. Oleh karena itu, sangat bermanfaat meminum air mineral agar tubuh menjadi tetap sehat.
- Baik bagi yang menjalankan diet. Meminum air mineral yang baik dan dengan cara baik akan menekan nafsu makan yang besar. Oleh karena itu, jalankan diet dengan sehat.
- Penyakit dapat teratasi dengan baik. Konsumsi air mineral yang baik sangat efektif untuk mengatasi penyakit kelelahan menahun, alergi, depresi, masalah pencernaan, masalah saluran kencing, sembelit atau pun penyakit lain nya.
- Menjaga otot tetap fleksibel. Sangat jelas, karena dalam otot juga tersusun atas air. Bila air mineral yang banyak dikonsumsi secara otomatis, pergerakan otot juga makin lancar dan tetap fleksibel.
Jangan takut mengkonsumsi air mineral dalam volume yang banyak. Karena dampak negatif yang ditimbulkan tidak akan timbul sama sekali. Malah, tubuh akan tetap sehat serta mampu menunjang kesehatan. Namun, tetap pula konsumsi buah dan sayur untuk melengkapi kandungan air dan mineral dalam tubuh.
0 Responses to “Kebaikan Air Mineral”
Posting Komentar